Resep Masakan Indonesia

Resep Makanan Pudding Moka Karamel

Resep Makanan Pudding Moka Karamel

RESEP MAKANAN PENUTUP PUDING MOCHA KARAMEL


Kembali lagi bersama resephariku, blog informatif yang selalu setia berbagi resep-resep sederhana yang bisa dicoba di rumah namun rasa yang dimiliki tidak kalah enaknya.

Kali ini resephariku akan berbagi resep dessert yang nikmat, resep puding mocha karamel. Dari namanya saja sudah menggiyurkan lembutnya puding berpadu dengan enaknya mocha dan manisnya karamel, membuat orang tidak tahan untuk tidak mencicipinya. Pudding karamel ini adalah makanan penutup yang nikmat dan mudah untuk dibuat. Cocok untuk hidangan saat imlek, hari valentine, sajian untuk bersantai dengan keluarga dan momen-momen penting lainnya bersama seseorang yang berharga.

Puding biasanya disajikan setelah makan makanan utama atau disajikan sebagai makanan penutup karena rasanya yang ringan dan menyegarkan serta bermanfaat untuk kesehatan kita.

Resep puding sederhana

Bahan sederhana membuat puding mocha karamel enak dan lezat



Bahan isian puding sederhana dan praktis 

  • 1 bungkus    agar-agar coklat
  • 3 sdt            bubuk kopi instan
  • 150 gr         gula pasir
  • 700 ml        air

Bahan sederhana makanan pudding mocha 


  • 1 bungkus   agar-agar coklat
  • 200 gr         gula pasir
  • 700 ml        susu cair
  • 1 sdm         coklat bubuk
  • 3 sdt           bubuk kopi instan
  • 1 sdm         tepung maizena
  • 2 butir         putih telur
  • 100 ml        krim

Bahan sederhana membuat Saus karamel untuk saus puding yang enak dan sehat
  • 500 ml        susu cair
  • 200 gr         gula pasir
  • 2 sdm         tepung maizena
  • 100 ml        krim
  • Jeruk manis dan strawberry segar sebagai hiasan


Cara membuat puding mocha karamel sederhana dan gampang

Cara membuat Puding isian yang praktis dan mudah

  1. Campurkan bubuk agar-agar, kopi instan, gula, dan air. Aduk hingga rata.
  2. Masak dengan api kecil hingga mendidih.
  3. Masukkan ke dalam loyang segiempat, diamkan hingga dingin.
Cara membuat Puding mocha untuk bersantai
  1. Campurkan agar-agar, susu, gula, kopi instan, coklat bubuk, dan tepung maizena.
  2. Aduk-aduk hingga rata, kemudian masak dengan api kecil-sedang sampai mendidih. Angkat dan sisihkan.
  3. Kocok putih telur hingga mengembang.
  4. Campurkan kocokan putih telur ke dalam adonan puding beserta krim. Aduk hingga rata.
  5. Tuangkan ke dalam cetakan sedikit demi sedikit, dan taburi dengan puding isian yang telah dipotong-potong sebelumnya. *Bisa juga mengulangi langkah ini untuk beberapa lapis/tingkatan puding.
  6. Diamkan hingga uapnya hilang atau puding dingin, kemudian simpan di freezer.

Cara Membuat Saus karamel sebagai pelengkap puding

  1. Masukkan susu cair dan tepung maizena ke dalam wadah. Aduk rata.
  2. Panaskan gula pasir dengan api kecil hingga larut dan menjadi karamel.
  3. Tambahkan campuran susu dan tepung maizena.
  4. Aduk terus hingga rata dan mengental.
  5. Masukkan krim, lalu aduk rata dan masak sebentar.
  6. Diamkan hingga uapnya menghilang, lalu simpan di kulkas.
  7. Setelah puding membeku, keluarkan dari freezer dan cetakan.
  8. Letakkan di atas piring saji.
  9. Siramkan saus karamel, dan beri hiasan buah jeruk manis atau strawberry di atasnya.
  10. Puding siap disajikan.

Sekian resep kali ini, Ingin mencoba resep-resep lainnya yang tidak kalah enak?. Ingin mengetahui resep puding enaklainnya, bisa juga dengan mengunjungi resep puding mix fruits . Ikuti terus informasi terbarunya hanya di resep harikuTerimakasih, semoga bermanfaat.
Back To Top