Resep Masakan Indonesia

Resep Martabak Manis Sederhana

Resep dan Cara Membuat Martabak Manis Mini Terang Bulan

Kembali lagi di situs web yang menyajikan resep-resep masakan terbaru. Resep terbaru di tahun 2015 kali ini yang akan saya bagikan adalah bukan tak lain Martabak Manis Resep, hehe.. Labih jelasnya adalah Resep Martabak Manis Terang Bulan / Resep Martabak Manis Mini. Cara membuat martabak sederhana dan mudah bisa kita lakukan dengan beberapa resep terbaru untuk martabak ini. Kali ini resep hariku akan memberikan lengkap kepada teman-teman semuanya, mulai dari bahan martabak manis, cara membuat martabak manis mini, dan langkah pembuatan martabak terang bulan mini / langkah-langkah membuat martabak manis terang bulan ini.

Resep Martabak Manis Sederhana
Bahan utama pembuatan martabak manis mini sederhana dan enak


  1. Tepung terigu sebanyak 125 gram. 
  2. Ragi instan sekitar 1 sendok teh. 
  3. Telur ayam berjumlah 2 butir.
  4. Garam jangan terlalu berlebihan , cukup dengan 1/4 sendok teh garam saja.
  5. Bahan sederhana membuat martabak manis selanjutnya adalah 1/4 sendok baking powder.
  6. Bahan utama martabak mini siapkan 50 gram gula pasir.
  7. Dan jangan lupa juga siapkan air secukupnya.


Bahan isian martabak manis Mini terang bulan

  • Siapkan bahan untuk membuat martabak yaitu salah satunya adalah Keju cheddar.
  • Siapkan Meses secukupnya, sobat bisa menggunakan meses ceres :) .
  • Susu kental manis secukupnya, kira-kira sendiri hingga rasanya nanti supaya pas.

Cara Membuat martabak manis sederhana dengan mudah dan gampang

  1. Masukkan tepung terigu, 25 gram gula pasir, baking powder, dan air.
  2. Kemudian kocok bahan tadi hingga tercampur rata.
  3. Tambahkan ragi instan, aduk kembali hingga rata.
  4. Diamkan adonan selama 1 jam, sisihkan.
  5. Kocok telur dan 25 gram gula pasir hingga rata, lalu masukkan ke dalam adonan tepung.
  6. Olesi cetakan martabak dengan sedikit minyak atau margarin.
  7. Panaskan cetakan martabak menggunakan api kecil.
  8. Lalu tuangkan adonan ke dalam cetakan.
  9. Biarkan hingga adonan mengeluarkan buih dan berpori.
  10. Taburkan keju dan meses di atasnya, lalu tuangkan susu kental manis.
  11. Setelah itu tutup adonan beberapa saat hingga matang.
  12. Setelah matang, buka penutup kemudian lipat adonan membentuk setengah ingkaran.
  13. Balik adonan sebentar, lalu angkat.
  14. Tambahkan topping sesuai selera, dapat menggunakan keju cheddar atau susu kental manis sesuai selera.

Sekian pembasahasan tentang mengenai Resep Martabak Manis Mini . Jenis-jenis martabak di indonesia sendiri bermacam-macam cukup banyak jenis martabak. Mulai dari martabak manis, martabak mini, martabak nangka, martabak,martabak telor, martabak orins dan jenis martabak enak lainnya. Sekian martabak manis resep kali ini semoga bermanfaat bagi kita semua, salam koki handal untuk yang suka masak :) .
Back To Top