Resep Masakan Indonesia

Resep Ayam Goreng Kunyit Sederhana

Resep Ayam Goreng Kunyit Sederhana

Resep masakan ayam sehari-hari yang enak bisa dibuat sendiri dirumah dengan mudah praktis dan hemat biaya. Masakan ayam adalah salah satu masakan harian enak sedap dan juga banyak disukai masyarakat indonesia. Resep masakan ayam bakar pedas enak sederhana bisa dijadikan opsinya, namun bukan hanya itu saja karena bahan ayam bisa dijadikan masakan sehari-hari lauk sederhana misalkan ayam goreng kunyit enak .

Bahan sederhana membuat masakan dari ayam untuk sehari-hari ayam goreng kunyit

  1. 500 gram ayam potong, bersihkan.
  2. 2 ruas besar kunyit
  3. 2 sendok makan merica
  4. 2 siung bawang putih
  5. Gula dan garam secukupnya
  6. 1/2 sendok teh penyedap rasa
  7. 50 ml air

Resep Ayam Goreng Kunyit

Cara mudah praktis membuat ayam goreng kunyit sederhana buat sendiri bagi pemula


  • Setelah potongan ayam bersih, tumbuk halus semua bahan.
  • Kemudian campurkan bumbu halus dengan air, lalu rendam potongan ayam dalam larutan bumbu beberapa saat hingga bumbu meresap.
  • Panaskan minyak goreng dengan api besar agar cepat panas.
  • Setelah panas, masukkan potongan ayam yang telah direndam dalam bumbu.
  • Kecilkan api, dan goreng hingga ayam matang merata. Cara menggoreng dengan memanaskan minyak dengan api besar kemudian menggunakan api sedang saat penggorengan bertujuan agar ayam matang merata.
  • Setelah matang, angkat dan tiriskan.
  • Sajikan ayam goreng kunyit untuk menu makan siang keluarga tercinta.
Nah kayak begitu tuh aneka masakan indonesia sederhana yang membuktikan kekayaan kuliner nusatara yang menggoda lidah kita dengan cita rasa yang apalah-apalah :) . Sekian dan terima kasih.
1 Komentar untuk "Resep Ayam Goreng Kunyit Sederhana"

terima kasih gan resep ayam gorengnya, bisa dicoba saat buka puasa nanti dah... :D

Back To Top